HOME

Minggu, 28 Agustus 2011

Angga/Ryan Tambahkan Gelar Juara


JAKARTA, KOMPAS.com — Ganda putra Angga Pratama/Ryan Agung Saputra juga berhasil membawa pulang gelar juara turnamen Vietnam Terbuka Grand Prix 2011.

Angga/Ryan menambahkan gelar juara buat tim Indonesia setelah sebelumnya ganda putri  Anneke Feinya Agustin/Nitya Krishinda Maheswari mengalahkan ganda Singapura, Shinta Mulia Sari/Yao Lei.
Dalam final di Phan Dinh Phung Stadium, Ho Chi Minh City,

Angga/Ryan juga mengalahkan ganda Singapura, Danny Bawa Chrisnanta/Chayut Triyachart. Angga/Ryan yang diunggulkan di tempat kelima ini menang rubber game 21-12, 16-21, 21-19.
Dengan keberhasilan Angga/Ryan dan Feinya/Nitya, Indonesia meraih dua gelar juara dari turnamen berhadiah 50.000 dollar AS ini. Sementara tiga gelar lainnya dibagi antara Rusia, Vietnam, dan Singapura.

Hebat! Feinya/Nitya Juara


JAKARTA, KOMPAS.com — Ganda putri Anneke Feinya Agustin/Nitya Krishinda Maheswari berhasil menjuarai turnamen Vietnam Terbuka Grand Prix 2011, Minggu (28/8/2011).

Di final yang berlangsung di Stadion Phan Dinh Phung, Ho Chi Minh City, Feinya/Nitya mengalahkan pasangan Singapura, Shinta Mulia Sari/Yao Lei.

Feinya/Nitya yang diunggulkan di tempat kelima ini mengalahkan pasangan Singapura ynag diunggulkan di tempat kedua tersebut dalam duagame 23-21, 26-24.

Pertandingan final ini berlangsung ketat dan memakan waktu satu jam.

Senin, 15 Agustus 2011

China Sapu Bersih (Lagi)

China mengulangi sukses tahun lalu dalam Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis dengan menyapu bersih semua nomor. Gelar pertama China diraih pasangan ganda putri yang menjadi unggulan satu, Wang Xiaoli/ Yu Yang yang menekuk rekannya Tian Qing/ Zhao Yunlei unggulan lima dalam dua game 22-20, 21-11.

Lin Dan peraih medali emas Olimpiade Beijing, China 2008 kembali membuktikan dirinya patut menjadi yang terbaik. Di partai final Lin Dan mematahkan ambisi Lee Chong Wei yang selangkah lagi merebut gelar juara dunia untuk pertama kali bagi Malaysia yang melaju ke final dengan menekuk juara dunia tahun lalu, Chen Jing di babak semifinal hanya dua game 21-13 21-9. Dalam partai yang begitu dramatis, Lin Dan akhirnya meraih kemenangan atas Lee Chong Wei setelah bertarung tiga game 20-22, 21-14, 23-21.

Sabtu, 13 Agustus 2011

Dua Wakil Indonesia ke Semifinal

VIVAnews - Indonesia memiliki dua wakil di semifinal Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2011. Ganda putri Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir sukses mengikuti jejak ganda putra Muhammad Ahsan/Bona Septano ke babak semifinal.

Sukses Tontowi/Liliyana melangkah ke semifinal berkat kemenangan dua set 21-9 dan 21-15 melawan ganda campuran unggulan kelima asal Denmark Joachim Fischer Nielsen/Christinna Pedersen.

Jumat, 12 Agustus 2011

Harapan pada Nomor Ganda

JAKARTA, KOMPAS.com — Indonesia masih berpeluang meraih gelar juara di Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2011 di Wembley melalui ganda putra, putri, dan campuran.
Sementara di nomor tunggal putri dan putri harapan telah habis setelah Simon Santoso disingkirkan oleh pemain Denmark, Peter Hoeg Gade, dalam rubber game.

Rabu, 10 Agustus 2011

Polii/Meili dan Simon Melaju

JAKARTA, KOMPAS.com — Ganda putri Greysia Polii/Meiliana Jauhari  melangkah ke putaran ketiga setelah unggulan delapan itu menang mudah atas pasangan Turki, Neslihan Kilic/Neslihan Yigit, 21-18, 21-8.   
Pasangan yang mendapat bye pada putaran pertama itu selanjutnya akan melawan ganda putri Singapura, Shinta Mulia Sari/Yao Lei, yang menang 21-11, 21-17 atas Iris Wang/Rena Wang dari Amerika Serikat.
Unggulan ke-13 tunggal putra, Simon Santoso, juga meraih kemenangan pertamanya pada turnamen yang berlangsung di arena yang akan digunakan untuk olimpiade tahun depan itu setelah mengalahkan pebulu tangkis Portugal, Pedro Martins, 21-10, 21-14.

Senin, 08 Agustus 2011

Lindaweni Akan Hadapi Unggulan 9


JAKARTA, Kompas.com - Tunggal puteri Indonesia, Lindaweni Fanetri maju ke babak kedua kejuaran dunia bulu tangkis dengan menyingkirkan pemain Rusia, Tatjana Bibik, Senin (8/8).
Lindaweni tampil tampa cela untuk mengalahkan lawannya dalam dua game 21-11 21-9. Lindaweni mengakhiri perlawanan lawannya dalam pertandingan di Wembley Arena yang berlangsung selama 33 menit.
Di babak kedua, Selasa (9/8)  Lindaweni harus bertemu  pemain tangguh asal Jerman, Juliane Schenk. Pemain yang diunggulkan di tempat 9 ini mendapat bye pada babak pertama.

Taufik Hidayat Melaju ke Babak Kedua


JAKARTA, KOMPAS.com - Pebulu tangkis tunggal putra Taufik Hidayat melaju ke babak kedua Kejuaraan Dunia yang berlangsung di Wembley Arena London. Pemain yang ditempatkan diunggulan empat ini menang mudah atas pemain Peru Rodrigo Pacheco dua gim langsung 21-10, 21-14.
Taufik yang pada kejuaraan dunia tahun lalu menjadi runner-up di babak selanjutnya akan menghadapi pemenang antara pemain Singapura Wong zi Liang dan pemain Polandia Przemyslaw Wacha.

Minggu, 07 Agustus 2011

BWF World Ranking Top 100 Peringkat Atlet Indonesia per 4 Agustus 2011


Men's singlesMore
RankCountryPlayerMember IDPoints


1MASChong Wei LEE5015295797.3000


2CHNDan LIN5090678666.1000


3DENPeter Hoeg GADE692673862.5500


4INATaufik HIDAYAT1033772990.0000


5CHNLong CHEN7578771980.0000


6CHNJin CHEN5159261800.0000


7VIETien Minh NGUYEN1410756119.0878


8CHNPengyu DU5538055790.0000


9KORSung Hwan PARK5132455463.0000


101CHNChunlai BAO5127453920.0000



Markis Kido/Hendra Batal Tampil


JAKARTA, KOMPAS.com- Indonesia harus kehilangan salah satu andalan di kejuaraan dunia London, Inggris. Pasangan Markis Kido/Hendra Setiawan dipastikan tidak tampil, karena kondisi kesehatan Markis Kido tidak memungkinkan.

MNCTV Tayangkan Yonex BWF World Badminton Championships 2011


Kejuaraan bulu tangkis kelas dunia “Yonex BWF World Badminton Championships 2011” kembali digelar. Tahun ini ibukota negara Inggris, London, menjadi tuan rumah perhelatan tersebut. Bertempat di Wembley Arena, pebulutangkis dari berbagai negara akan beradu kemampuan dalam kejuaraan badminton kelas dunia yang akan diadakan pada tanggal 8-14 Agustus 2011.